Perbaikan Data
Perbaikan Data khusus anggota
Klik Di Sini

PHRI Optimis Gelaran Piala AFF U-19 Kerek Okupansi Hotel hingga 90 Persen

Surabaya - Gelaran Piala AFF U-19 2024 dimulai hari ini. Ada dua stadion di Surabaya yang dipakai yakni Stadion Gelora Bung Tomo dan Stadion Gelora 10 November.Kejuaraan sepakbola antar bangsa di tingkat ASEAN ini membawa dampak positif. Salah satunya sektor bisnis perhotelan.Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Jatim Dwi Cahyono mengungkapkan bahwa okupansi hotel-hotel di Surabaya mulai terkerek dengan dimulainya Piala AFF U-19 ini. ADVERTISEMENT SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT "Hotel-hotel bintang 5 ditempati para atlet, pejabat, dan tamu VIP. Sementara hotel lain seperti bintang 4, bintang 3, bahkan bintang 1 dan 2 atau non bintang juga sudah mulai dipenuhi oleh masyarakat para pendukung," ujar Dwi saat dihubungi detikJatim, Rabu (17/7/2024).Jika biasanya rerata okupansi hotel di Jawa Timur, termasuk di Kota Surabaya saat low season seperti saat ini berada di angka 50 persen, namun dengan perhelatan Piala AFF U-19 PHRI optimis okupansi hotel tembus hingga 90 persen.Hotel Santika Gubeng/ Foto: Istimewa"Sudah mulai terpenuhi karena hari ini pembukaan dan pertandingan dimulai. Total ada sekitar 100 hotel di Surabaya yang melayani. Bahkan ada sekitar 30 hotel yang menyiapkan paket khusus seperti kuliner, wisata, photobooth dan lainnya yang berkaitan dengan AFF," jelas Dwi.Perhelatan Piala AFF U-19 di Kota Surabaya menjadi angin segar bagi para pelaku bisnis perhotelan, sekaligus ajang untuk mengenalkan keragaman budaya Indonesia, termasuk Kota Surabaya di kancah Asia Tenggara.Salah satu PR Hotel Santika Gubeng, Radinia Pitaramita menyebut semua kamar yang tersedia di hotelnya full booking hingga pekan depan."Iya memang full kamar kita," tambah wanita yang akrab disapa Pipit kepada detikJatim. (irb/fat)