Palembang, Sonora.ID - Pada tanggal 19 Juli 2024 di Palembang, upaya penguatan pemahaman tentang pentingnya perlindungan konsumen kembali ditekankan, dengan tujuan agar konsumen dapat membuat keputusan yang tepat dalam menggunakan produk subsidi. Hal ini khususnya ditujukan bagi pelaku usaha agar menggunakan produk sesuai peruntukkannya. Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, Perhimpunan Hotel Restoran Indonesia (PHRI) Sumatera Selatan (Sumsel), dan Dinas Perindustrian dan Perdagangan (Disperindag) Sumsel telah menandatangani komitmen bersama untuk penggunaan LPG bersubsidi yang tepat sasaran pada tanggal 18 Juli di Hotel Swarna Dwipa, Palembang. Henny Yulianti, Plh Kepala Dinas Perdagangan Provinsi Sumatera Selatan, menjelaskan bahwa komitmen ini bertujuan agar masyarakat, khususnya pelaku usaha, menggunakan LPG sesuai dengan peruntukkannya. Baca Juga: Polda Sumsel Gelar Apel Kesiapan Penanganan Karhutla Hotel-hotel diharapkan tidak lagi menggunakan LPG 3 Kg dan beralih ke Bright Gas yang lebih sesuai. Henny juga menambahkan bahwa Disperindag sangat mendukung kebijakan pemerintah agar penyaluran BBM dan LPG benar-benar tepat sasaran. Dia mengimbau masyarakat yang mampu untuk menggunakan BBM dan LPG nonsubsidi. Kurmin Halim, Ketua PHRI Sumsel, menegaskan komitmen untuk seluruh hotel dan restoran di Provinsi Sumsel agar tidak menggunakan LPG 3 Kg, yang bukan peruntukkannya, dan beralih ke LPG nonsubsidi. Dalam rangkaian kegiatan ini, Disperindag Sumsel bersama PHRI Sumsel dan Pertamina juga memberikan edukasi kepada masyarakat melalui program "Konsumen Cerdas Bertransaksi yang Jeli, Teliti, Hati-hati, dan Berani Bicara". Program ini bertujuan melindungi hak konsumen tanpa merugikan pelaku usaha, meningkatkan pengetahuan dan pemahaman konsumen, serta menumbuhkan keberanian dan kejujuran dalam transaksi. Jimmy Wijaya, Sales Area Manager Sumsel Pertamina Patra Niaga Regional Sumbagsel, menjelaskan bahwa gerakan positif ini merupakan langkah penting untuk mengingatkan pelaku usaha lainnya agar lebih cerdas dalam menggunakan produk sesuai peruntukkannya. Selain itu, kegiatan ini juga mengedukasi masyarakat agar menggunakan LPG nonsubsidi yang lebih aman dan nyaman.