Perbaikan Data
Perbaikan Data khusus anggota
Klik Di Sini

Ditunjuk Jadi Menteri Ekonomi Kreatif, Ini Profil Teuku Riefky Harsya

Jakarta: Presiden Prabowo Subianto menunjuk Teuku Riefky Harsya sebagai Menteri Ekonomi Kreatif. Teuku Riefky merupakan Sekretaris Jenderal Partai Demokrat.  "Teuku Riefky Harsya Menteri Ekonomi Krratif," kata Prabowo dalam konferensi pers, di Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Minggu, 20 Oktober 2024.  Teuku Riefky yang lahir pada 28 Juni 1972 ini memiliki latar belakang pendidikan dan pengalaman yang luas di berbagai sektor, termasuk di bidang legislatif dan dunia usaha. Teuku Riefky menyelesaikan pendidikan S2 di Fakultas Teknik Universitas Indonesia pada 2013, mengambil jurusan Manajemen Gas dan lulus dengan predikat cum laude. Ia juga meraih gelar S1 dalam bidang Komunikasi Massa dari Norwich University, Military College of Vermont, Amerika Serikat, pada 1994.  Karier politiknya dimulai pada 2005, ketika ia terpilih sebagai anggota DPR RI. Sejak saat itu, ia telah menjalani lima periode masa jabatan di DPR RI (2004, 2009, 2014, 2019, dan 2024). Dalam perjalanan kariernya di legislatif, Teuku Riefky telah menduduki berbagai posisi strategis. Saat ini, ia menjabat sebagai Wakil Ketua Komisi I DPR RI yang membidangi Pertahanan, Komunikasi dan Informatika, serta Hubungan Luar Negeri.  Sebelumnya, Teuku Riefky juga pernah menjabat sebagai Ketua Komisi X yang membidangi Pendidikan, Kebudayaan, Pariwisata, Ekonomi Kreatif, dan Pemuda dan Olahraga dari 2014 hingga 2017. Berbekal pengalaman tersebut, ia dinilai mumpuni untuk memimpin Kementerian Ekonomi Kreatif di periode pemerintahan yang baru.  Selain berkarier di dunia politik, Teuku Riefky memiliki pengalaman panjang di dunia usaha. Dari 1995 hingga 2005, ia memimpin perusahaan di bawah bendera investment group dan menjadi Presiden Direktur Grandkemang Hotel (Recapital Group) pada 2001-2005. Sebelum itu, ia menjabat sebagai Direktur Pemasaran di Uninet Internet (Dharmala Group) pada 1995-2001.  Teuku Riefky juga aktif dalam berbagai organisasi, seperti menjadi Wakil Ketua Bidang Investasi di Persatuan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) serta pengurus Asosiasi Penyedia Jasa Internet Indonesia (APJII). Di kancah politik, ia pernah menjabat sebagai Wakil Ketua Bidang Migas di KADIN Pusat (2010-2015) dan Ketua Umum Insan Muda Demokrat Indonesia (IMDI) hingga tahun 2020.  Baru-baru ini, Teuku Riefky juga dipercaya sebagai Wakil Ketua Umum Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan Prabowo-Gibran untuk Pilpres 2024. Penunjukannya sebagai Menteri Ekonomi Kreatif menjadi langkah penting dalam kariernya, di mana ia diharapkan dapat membawa sektor ekonomi kreatif Indonesia menuju kemajuan yang lebih signifikan.  Dengan latar belakang yang solid di berbagai bidang, mulai dari pendidikan, politik, hingga bisnis, Teuku Riefky Harsya diharapkan mampu mengembangkan inovasi dan memajukan sektor ekonomi kreatif yang menjadi salah satu penggerak utama pertumbuhan ekonomi nasional.  Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News dan follow Channel WhatsApp Medcom.id