Gentra.co.id Bali – Karangasem, 3 Maret 2025 – Pemerintah Kabupaten Karangasem melalui Diskominfo bersama sejumlah instansi terkait mulai menata kabel provider yang selama ini tampak semrawut di beberapa titik, termasuk di Jalan Raya Puri Bagus Samuh, Candidasa. Program ini melibatkan Dinas PUPR, Dinas Perhubungan, Satpol PP, Camat Karangasem, serta Perbekel Desa Bugbug. Selain menciptakan lingkungan yang lebih rapi dan aman, inisiatif ini bertujuan untuk meningkatkan infrastruktur telekomunikasi di Karangasem. Sejumlah perusahaan penyedia layanan internet dan telekomunikasi seperti Fiberstar, PT Telkom, Biznet, Unicom, iForte, dan PT PLN Karangasem turut serta dalam program ini. Kabel-kabel yang sebelumnya berantakan dan mengganggu estetika kini di tata ulang untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan masyarakat. Selain manfaat bagi infrastruktur, program ini juga mendapat dukungan dari Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Karangasem. Penataan kabel di kawasan wisata di harapkan dapat membuat lingkungan lebih nyaman dan menarik bagi wisatawan. Camat Karangasem menekankan pentingnya sinergi antara pemerintah, penyedia layanan, dan masyarakat dalam menyukseskan program ini. “Kami berharap penataan kabel ini dapat memberikan dampak positif yang nyata, baik dari segi keamanan, estetika, maupun kualitas layanan telekomunikasi,” ujarnya. Dengan kerja sama berbagai pihak, penataan kabel provider di Karangasem di harapkan berjalan lancar dan selesai sesuai target, menciptakan lingkungan yang lebih tertata dan modern. Rossa