Perbaikan Data
Perbaikan Data khusus anggota
Klik Di Sini

Silaturahmi Akbar Pelaku Pariwisata Sumedang, Ada Donasi hingga Talk Show Inspiratif

Pelaku Pariwisata Sumedang ketika Foto Bersama dengan Bupati Sumedang (Foto : Sumedang) Sumedang – Para pelaku usaha pariwisata di Kabupaten Sumedang menggelar acara Silaturahmi Akbar yang dihadiri oleh berbagai organisasi industri pariwisata juga Bupati dan wakil Bupati Sumedang. Acara ini juga diisi dengan buka bersama, talk show inspiratif, serta kegiatan donasi untuk anak yatim. “Alhamdulillah, hari ini kita telah melaksanakan kegiatan silaturahmi akbar para pelaku pariwisata. Hari ini hadir anggota dan pengurus dari empat organisasi, ada PHRI, ASITA, HPI, dan PUTRI,” ujar dr. R Harnandito Yudhitia, atau yang akrab disapa dr. Dito, kepada wartawan, Minggu (17/3/2024). Acara ini juga turut dihadiri oleh Bupati Sumedang serta dijadwalkan kehadiran Wakil Bupati. Menurut dr. Dito, selain sebagai ajang silaturahmi, kegiatan ini juga bertujuan untuk meningkatkan kapasitas dan kualitas para pelaku usaha di bidang pariwisata. “Agenda hari ini kita silaturahmi, kita buka bersama, dan alhamdulillah juga dihadiri Pak Bupati. Kita juga akan ada beberapa talk show dengan narasumber luar biasa,” lanjutnya. Selain itu, acara ini juga menjadi momen berbagi dengan anak yatim. “Kita juga ada kegiatan donasi untuk anak-anak yatim, ada sekitar 30 anak dari salah satu pesantren di Sumedang,” ungkap dr. Dito. Dengan mengusung tema “Habis Gelap Terbitlah Terang”, para pelaku usaha pariwisata di Sumedang ingin menularkan optimisme dalam menghadapi tantangan. “Saat ini banyak yang menyatakan bahwa Indonesia sedang dalam masa sulit, tapi bagi kami, optimisme lebih penting,” pungkasnya.