Kabar6.com – Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Kabupaten Tangerang, Banten, Sri Mulyo menyatakan berbagi takjil pada bulan Ramadan berharap dapat keberkahan dan menjalin silaturahmi. “Semoga takjil dan hidangan yang sibagikan dapat memberikan manfaat dan keberkahan bagi para pengguna jalan yang menerimanya,” ujar Sri Mulyo dalam siaran pers Pengurus PWI Kabupaten Tangerang yang diterima kabar6.com Jumat malam (21/3/2025). Hal tersebut terkait pihaknya bersama Ketua DPRD dan Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) setempat membagikan takjil dan hidangan buka puasa kepada pengguna Jalan Raya Legok-Karawaci, Jumat sore menjelang berbuka puasa. Ratusan paket takjil dan hidangan berbuka puasa dibagikan secara cuma-cuma kepada para pengguna jalan yang melintas di depan hotel Lemo, Kecamatan Kelapa Dua, Kabupaten Tangerang. ** Baca Juga: Berbagi Berkah, Relawan Rudy Maesyal Bagikan Takjil ke Pengguna Jalan Dia mengatakan kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian acara bertajuk Silaturahmi Ramadan yang diinisiasi oleh PWI dan PHRI sebagai wujud kepedulian terhadap sesama, khususnya bagi mereka yang masih berada di perjalanan menjelang berbuka puasa. Sri Mulyo mengatakan kegiatan ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi antarelemen masyarakat serta berbagi kebahagiaan bulan suci Ramadan terima kasih dapat berkolaborasi dengan DPRD dan PHRI. Sedangkan Ketua DPRD Kabupaten Tangerang, Muhamad Amud, dan Ketua PHRI setempat Klisman Yonada turut hadir dalam acara tersebut, mengapresiasi inisiatif PWI dalam menggelar kegiatan sosial tersebut. Amud mengatakan pihaknya sangat mendukung kegiatan positif seperti ini karena ada sinergi antara PWI, DPRD, dan PHRI dapat terus terjalin dan memberikan manfaat yang lebih besar bagi masyarakat. Ketua PHRI Kabupaten Tangerang, Klisman Yonada di tempat yang sama mengatakan pihaknya sangat antusias untuk berpartisipasi dalam kegiatan ini. Bahkan Klisman berharap kegiatan ini dapat memberikan kontribusi nyata bagi masyarakat, khususnya di tengah situasi ekonomi yang penuh tantangan dan merasa terpanggil untuk berbagi kebahagiaan dengan masyarakat. Dalam acara itu juga hadir diantaranya Ketua PWI Banten Mashudi, Bupati Tangerang Moch Maesyal Rasyid dan mantan Bupati Ahmed Zaki Iskandar dan pejabat lainnya. ** (Awn)