Perbaikan Data
Perbaikan Data khusus anggota
Klik Di Sini

Okupansi Hotel di Karangasem Capai 65 Persen Selama Libur Lebaran

Karangasem - Okupansi atau tingkat hunian rata-rata hotel di Karangasem mencapai 65 persen selama periode libur Idul Fitri atau Lebaran 2025. Angka tersebut meningkat sekitar 25 persen. Sebelum libur Lebaran, okupansi hotel di Karangasem hanya berkisar 40 persen.Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Karangasem I Wayan Kariasa mengaku sangat bersyukur dengan tingkat hunian hotel saat ini. Walaupun sebenarnya dia berharap bisa lebih dari itu."Tingkat hunian hotel masih didominasi oleh wisatawan mancanegara, untuk wisatawan domestik hanya sekitar 10-15 persen saja saat ini," kata Kariasa, Jumat (4/4/2025). SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT Menurut Kariasa, selama ini ada beberapa penyebab minimnya minat wisatawan domestik untuk menginap di hotel-hotel yang berada di Karangasem. Salah satunya, jauhnya jarak tempuh dari pelabuhan maupun bandara. Aksesnya juga tidak terlalu mudah.Kemudian, Kariasa melanjutkan, wisatawan domestik ke Bali selama ini memang relatif sedikit. Ke depan, dia berharap promosi pariwisata Karangasem lebih gencar sehingga bisa dikenal di lingkup nasional.Beragam kuliner khas Karangasem juga potensial untuk dijadikan senjata promosi. Selama ini, Kariasa berujar, ada beberapa wisatawan domestik yang mengeluhkan sulit mencari tempat kuliner khas Karangasem di beberapa objek wisata."Nanti saat musim liburan juga bisa diadakan semacam event atau festival di Karangasem terkait kebudayaan, kuliner dan yang lainnya untuk dapat menarik para wisatawan baik domestik maupun mancanegara untuk datang berkunjung," ucap Kariasa.Kariasa berharap, setelah musim libur Lebaran usai, tingkat hunian hotel di Karangasem terus stabil. "Hal itu akan sangat berpengaruh bagi para pelaku pariwisata khususnya yang ada di Karangasem," tandasnya. (hsa/hsa)