Home PPU Editor: Hariadi| Sabtu 25-10-2025,10:33 WIB Olahan ikan dari pelbagai lomba di PPU didorong masuk hotel dan menu wajib acara pemerintahan.-(Disway Kaltim/ Awal)- PENAJAM PASER UTARA, NOMORSATUKALTIM - Pihak Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Penajam Paser Utara (PPU) menyambut positif hasil olahan ikan dalam lomba masak serba ikan (LMSI) yang dilaksanakan Dinas Perikanan dengan PKK masuk menjadi menu di hotel maupun restoran. "Mungkin bisa menjadi menu sarapan pagi. Nanti kami kami ajak sebelas hotel dan penginapan untuk dapat menyajikan sebagai menu utama," kata Ketua PHRI Kabupaten PPU, Sandri Ernamurti belum lama ini. Dikatakannya, tak menutup kemungkinan dari masing-masing peserta (LMSI) menunya dapat disajikan di hotel ataupun penginapan. Di sisi lain, agar tamu tak jenuh dengan banyaknya varian makanan dari olahan dasar ikan. "Inilah salah satu cara kami untuk sama-sama mengajak masyarakat gemar makan ikan. Jadi bukan hanya sekadar lomba dan lomba saja," terang dia. BACA JUGA: PHRI PPU Berharap Pemerintah Kurangi Bikin Kegiatan di Luar Daerah BACA JUGA: PHRI Usulkan Samarinda Jadi Tuan Rumah Event untuk Hidupkan Sektor Perhotelan Pada dasarnya lomba LMSI untuk mengajak masyarakat senang makan ikan dan upaya mencegah stunting. Dirinya meminta, khususnya Dinas Perikanan dapat berkomitmen dan berkolaborasi dengan PHRI, termasuk dengan Ekonomi Kreatif (Ekraf) Kabupaten PPU. "Karena ketika kita tidak berkolaborasi hanya Dinas Perikanan saja yang bekerja, saya yakin stunting tidak bisa dicegah di PPU. Termasuk PPK mulai dari tingkat kabupaten hingga di desa untuk secara masif mengajak masyarakat makan ikan dengan berbagai macam olahan," tutur Sandri. Kepala Dinas Perikanan Kabupaten PPU, Rozihan Azward mengatakan, olahan yang dihasilkan dalam perlombaan memasak diupayakan untuk menjadi wajib dihidangkan di berbagai kegiatan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PPU, hingga menembus hotel. BACA JUGA: Udang Windu Sumbang Rp164,4 Miliar, Perikanan Kaltim Catat Ekspor Rp256 Miliar BACA JUGA: Olahan Ikan Didorong Jadi Menu Wajib Acara Pemerintah hingga Hotel di PPU "Kami berharap PHRI bisa mewujudkan dengan nantinya olahan ikan bisa jadi menu di hotel," ucap Rozihan. Di sisi lain, tingkat konsumsi ikan di Kabupaten PPU mengalami penurunan dari target. Sebelumnya 59,6 kilogram per orang per kapita per tahun. Namun, pada tahun ini hanya 58 kilogram. Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News Sumber: Berita Terkait