Perbaikan Data
Perbaikan Data khusus anggota
Klik Di Sini

Libur Tahun Baru, PHRI Pandeglang Targetkan Okupansi hingga ...

PANDEGLANG, RADARBANTEN.CO.ID – Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) Kabupaten Pandeglang menargetkan tingkat okupansi pada libur Natal 2023 dan Tahun Baru (Nataru) 2024 untuk mencapai 100 persen. “Tahun ini, kami menargetkan capaian kunjungan wisatawan dari Jabodetabek mencapai 100 persen, dibandingkan dengan tahun sebelumnya yang masih sekitar 80 persen,” ungkap Ketua PHRI Kabupaten Pandeglang  Widiasmanto, Selasa (5/12). Widiasmanto menjelaskan, PHRI Pandeglang telah melakukan persiapan menyeluruh untuk menyambut libur Nataru, termasuk penataan bangunan resort hotel dan vila, peningkatan keamanan, serta penawaran paket liburan yang menarik. “Kami menawarkan berbagai paket wisata menarik dengan aktivitas seperti menaiki motor ATV, rekreasi wahana, dan berbagai pertunjukan untuk memberikan pengalaman liburan yang memuaskan bagi wisatawan dan keluarganya,” jelasnya. “Untuk pertunjukan seni, kami menghadirkan tarian lokal dan modern yang dikombinasikan secara unik,” tambahnya. Pada libur Nataru, lanjut dia, PHRI melibatkan unsur TNI, Polri, BPBD, Balawista, dan stakeholder lainnya untuk memastikan keselamatan dan kenyamanan wisatawan. Widiasmanto menambahkan, jauh sebelum memasuki puncak libur Nataru, sudah banyak wisatawan yang melakukan pemesanan kamar resort hotel dan vila. “Sekarang saja sudah 50 persen yang sudah reservasi booking hotel dan villa dari jauh-jauh hari. Wisatawan kita targetkan dari  wilayah Jabodetabek. Mereka booking untuk akhir bulan dan tahun baru,” tuturnya. Widiasmanto berharap kunjungan wisatawan pada libur akhir tahun meningkat. “Kami berharap kunjungan wisatawan pada Nataru ini bisa melampaui angka kunjungan tahun sebelumnya,” pungkasnya. Editor : Aas Arbi